@dewantaralaras @lestarikhalium @trick_bekti @3custombali @anitapungkik21
#yunishara #wahyusetyaningbudi
#menuasehatbahagiadanberuntung
#lovelytime #family," tulis Yuni Shara.
Duka Krisdayanti dan Yuni Shara atas Kepergian Sang Ayah
Ayah Yuni Shara dan Krisdayanti diketahui sudah pergi untuk selama-lamanya.
Melansir dari Kompas.com, Yuni Shara dan Krisdayanti, kakak-beradik penyanyi, sedang mengalami masa berduka setelah kepergian ayah mereka, Trenggono, pada Kamis (15/7/2021).
Krisdayanti pertama kali mengumumkan berita tersebut melalui akun Instagram pribadinya.
Ia menyampaikan bahwa sang ayah meninggal dunia di Denpasar, Bali.
"Innalilahi wa innailaihi rojiun. Telah meninggal dengan tenang Di Denpasar Bali tgl.15 Juli 2021 pukul 15.00 WITA. Papa, Opa kami, Bapak TRENGGONO dalam usia 79 th," tulis Krisdayanti dikutip lewat akun @krisdayantilemos, Kamis (15/7/2021).
Krisdayanti juga meminta doa agar ayahnya mendapatkan ketenangan di alam akhirat.
"Mohon dapat didoakan agar alm dapat diampuni dosa-dosanya dan diterima semua amal ibadahnya," lanjutnya.
Karena sang ayah meninggal di Bali, Krisdayanti tidak dapat menghadiri momen terakhirnya.
Dalam ungkapan rasa sesal, Krisdayanti meminta maaf atas ketidakhadirannya.
"Sugeng Tindak papa ????????. maafin aku enggak nemenin papà pergi. Lahul fatihah," tuturnya.
Dalam unggahan lain, Krisdayanti membagikan foto ayahnya yang tersenyum.
Yuni Shara juga menunjukkan sikap ikhlas dan tabahnya dalam menghadapi kepergian sang ayah.
Dia berbagi beberapa momen kenangan dengan ayahnya, bahkan mengucapkan terima kasih kepada Tuhan dalam salah satu Insta Story-nya.
"MATURNUWON GUSTI ALLAH," tulis Yuni Shara dikutip dari akun @yunishara36.
(*)
Source | : | Kompas.com,Poskupang.com |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |