Melansir dari Kompas.com, Perkara dugaan tindak kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang melibatkan Rizky Billar terhadap istrinya, Lesti Kejora, berakhir dengan perdamaian.
Dalam konferensi pers di Kantor Polisi Metro Jakarta Selatan pada hari Jumat (14/10/2022), Lesti dan ayahnya, Endang Mulyana, memutuskan untuk mencabut laporan terhadap Rizky Billar.
Endang menyatakan bahwa menantunya telah meminta maaf secara langsung kepada dirinya.
"Pas saya nyampe dia langsung merangkul saya meminta maaf. Saya sebagai manusia biasa.... insya Allah akan maafkan," ucap Endang, Jumat.
Lesti terlihat di sampingnya, mengusap dada sang ayah yang tampaknya menahan emosi.
Lesti juga menyatakan bahwa Rizky Billar telah meminta maaf kepada orangtuanya.
"Beliau (Rizky Billar) pun memohon meminta kepada orangtua saya, meminta maaf dan orangtua saya masya Allah alhamdulillah memaafkan," ujar Lesti.
Tidak hanya kepada orangtua dan keluarganya, Lesti juga mengungkapkan bahwa Rizky Billar telah meminta maaf kepadanya dan berjanji tidak akan mengulangi kesalahannya.
"Beliau juga alhamdulillah sudah mengakui perbuatannya dan meminta maaf kepada saya dan keluarga. Khususnya kepada orangtua saya, bapak saya. Insya Allah bapak saya dan ibu saya sangat begitu memaafkan perbuatan suami saya," tutur Lesti.
"Jadi insya Allah harapannya mudah-mudahan tidak akan pernah terulang lagi," tambahnya.
Baca Juga: Kasus KDRT Selesai, Rumah Lesti Kejora Justru Tampak Sepi Tak Berpenghuni, Begini Kesaksian Tetangga
Sebelumnya, Lesti Kejora telah mencabut laporan KDRT terhadap suaminya, Rizky Billar, pada hari Kamis (13/10/2022).
Lesti mencabut laporan tersebut setelah Rizky Billar ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan terkait kasus KDRT.
"Sudah dicabut. Surat pencabutan sudah ditandatangani. Surat sudah dikasihkan langsung," ujar kuasa hukum Billar, Surya Darma Simbolon di Polres Jaksel, Kamis.
(*)
Source | : | Kompas.com,Banjarmasinpost.co.id |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |