Dan berprofesi sebagai anggota TNI.
"Dia pangkatnya Lettu Infanteri Muhammad Fardana," kata Ayu.
Sementara itu, melansir dari postingan Instagram salah satu akun gosip yang diunggah Sabtu (10/2/2024), beredar video momen mengharukan saat acara lamaran Ayu dan Dana.
Yakni tatkala Ayah Rozak tampak tak bisa menahan air mata saat melihat putrinya itu bakal tinggal selangkah lagi naik pelaminan.
Mulanya, dalam video terlihat Ayah Rozak dan Umi Kalsum sedang berpose mengapit Ayu.
Namun di tengah-tengah momen tersebut, mendadak mata Ayah Rozak langsung berkaca-kaca.
Kuat dugaan, suami dari Umi Kalsum itu merasa terharu bisa menjadi saksi salah satu hari bahagia putrinya.
Dan ya, meski sudah berusaha ditahan, air mata Ayah Rozak akhirnya tetap keluar dan membuatnya menyeka dengan jari tangannya.
Sontak saja, usai diunggah postingan tersebut langsung banjir komentar dari netizen.
"Bapaknya best banget buat anak perempuannya," komentar @put***.
"Ayah ojak emang luar biasa, garda terdepan dalam membela dan melindungi anak2nya," tambah @el***.
"Ayah Ojak ayah yg hebat. Semoga pernikahan Ayu yg terbaik ya Ayah..dan berlimpah berkah," tulis @aj***.
(*)
Mobil Mewahnya Ditabrak Sopir Truk, Wanita Ini Malah Tak Marah dan Tak Minta Ganti Rugi, Ini Alasannya