Meskipun begitu, Haris belum memberikan komentar lebih lanjut mengenai keterlibatan anggota keluarga selebriti tersebut dalam kasus perundungan di lingkungan sekolahnya.
Dia hanya menegaskan bahwa pihak sekolah sedang dalam proses memanggil siswa yang diduga terlibat dan juga pihak keluarga atau wali murid, termasuk VR.
“Proses pemanggilan,” singkat Haris.
Haris menegaskan bahwa sekolah akan menyelidiki kasus perundungan ini secara menyeluruh.
Langkah ini diambil sebagai dukungan kepada korban.
“Kami sedang menyelidiki peristiwa ini secara serius dan cepat. Tujuan kami adalah memberikan dukungan kepada korban,” ujar Haris.
Haris juga menegaskan bahwa Binus International School akan menegakkan aturan yang berlaku terhadap siswa yang terlibat dalam perundungan.
Pihak manajemen juga berusaha untuk mencegah kejadian serupa terulang di masa depan.
“Tujuan kami menegakkan aturan sekolah, dan mencegah hal serupa tidak terjadi lagi. Binus School Serpong tidak akan menoleransi tindakan kekerasan dalam bentuk apa pun,” kata Haris.
(*)
Anggunnya Aaliyah Massaid saat Maternity Shoot, Berbalut Gaun Panjang Tanpa Umbar Perut Seksi
Source | : | Sripoku.com,Kompas.com |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |