"Dan juga dengan viralnya video-video di medsos juga menambah beban si korban," tegas Tri.
Pihaknya pun mengatakan tetap mendampingi masalah psikologis korban.
"Intinya tetap kita dampingi psikologisnya," tandasnya.
Sementara berkaitan dengan pemeriksaan terduga pelaku, Vincent Rompies berharap kasus dapat diselesaikan secara damai.
Dilansir dari Tribun Seleb, usai menjalani pemeriksaan, Vincent masih mengupayakan jalan damai dengan pelapor.
"Saya masih berusaha membuka pintu komunikasi dengan pelapor agar masalah ini bisa diselesaikan secara baik baik, kekeluargaan, dan kami bisa berdamai," ujar Vincent.
Diketahui siswa terduga pelaku perundungan tengah menjalani pemeriksaan sebagai saksi.
Termasuk dengan Legolas, anak dari Vincent yang turut menjadi anggota Geng Tai.
"Semoga menemukan titik terang, berdamai dan berdiskusi, semua bisa kembali normal lagi," harap Vincent.
Diketahui saat ini polisi tengah melakukan penyidikan terhadap kasus perundungan.
Bahkan pihak sekolah Binus School Serpong mengatakan akan mengeluarkan para pelaku.
Tak hanya para pelaku, pihak sekolah juga akan memberikan sanksi tegas bagi para siswa yang ikut menonton perundungan tanpa ada upaya pencegahan.
(*)
6 Ladang Uang Maharani Kemala, Pengusaha yang Dituduh Sogok Polisi Rp 10 Miliar untuk Penjarakan Nikita Mirzani
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Silmi |