Dan saudara laki-lakinya adalah ayahnya, 'saudara perempuan' nya adalah bibinya, dan 'keponakan' nya adalah saudara tirinya?"
Diakui wanita itu ketika dia menikah dengan suaminya, dia tidak memiliki anak, tetapi suaminya memiliki dua anak yang sudah dewasa.
Pasangan ini sangat ingin memiliki anak sendiri, namun terhalang karena sang suami sebelumnya telah melakukan vasektomi (KB permanen).
Mereka sebenarnya sempat berpikir ingin pergi ke bank sperma.
Namun, mereka tak yakin hingga akhirnya sang suami meminta sang anak untuk mendonorkan sperma.
"Dia setuju untuk membantu," kata ibu tirinya.
Sang ibu akhirnya hamil hingga lahirlah putri cantik jelita.
Namun, semua sepakat menyembunyikan fakta mengenai ayah biologis anak tersebut.
"Hal ini juga berat bagi suami saya, karena dia ingin putri kami tahu bahwa dia akan selalu dan selamanya menjadi ayahnya."
Postingan ini viral dijagat maya hingga dikomentari seorang terapis.
Source | : | Tribunnewsmaker.com,Kompas.com |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |