Grid.ID - Teh umumnya diseduh menggunakan air hangat.
Tapi tahukah kamu kalau teh ternyata bisa juga diseduh menggunakan air dingin?
Menyeduh teh dengan air dingin ternyata punya manfaat luar biasa dibandingkan kalau menggunakan air panas.
Cocok dicoba untuk sajian buka puasa, simak yuk manfaat serta cara menyeduh teh dengan air dingin berikut ini.
Dijamin pasti ketagihan dengan rasanya yang tidak sepat dan nikmat!
Menyeduh teh dengan air dingin
Teh juga mengandung kafein, sama seperti kopi.
Ketika teh diseduh menggunakan air dingin, konsentrasi kafein dalam larutan teh tak akan setinggi teh yang diseduh menggunakan air panas.
Hal ini tentu saja mendatangkan manfaat kesehatan, terutama buat kau yang mengalami gangguan kesehatan seperti insomnia, asam lambung, dan tekanan darah tinggi.
Baca Juga: Tolong Jangan Biasakan Minum Teh Saat Buka Puasa, Ada Banyak Efek Buruk Bagi Tubuh!
Menyeduh teh menggunakan air dingin bisa mengekstrasi daun teh dengan pelan-pelan dan dalam jangka waktu lama.
Hasilnya teh yang ada akan memiliki citarasa lebih lembut, tidak terlalu pahit, dan memiliki aroma teh yang lebih terasa.
5 Shio Paling Suka Menyalahkan Pasangan, Cobalah Cari Solusi Bersama Tanpa Menghakimi
Source | : | Kompas.com,Sajian Sedap |
Penulis | : | Ulfa Lutfia Hidayati |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |