Dilansir dari Tribun Trends, salah satu korban tampak tak percaya dengan pernyataan pelaku sopir truk yang mengatakan ingin membeli semua mobil yang ditabraknya.
Hal itu usai si sopir truk mengatakan akan mengganti semuanya.
"Saya tanggung jawab, saya beli semua itu," ujarnya.
Sontak pernyataan itu pun ditanggapi oleh salah satu korban.
Pemilik kendaraan Isuzu Traga Pikap, Pradana mengatakan belum ada pembicaraan terkait ganti rugi.
"Ngomong mau dibayar semua mobil yang rusak, kenyataannya apa," ujarnya.
Ia pun ragu dengan pernyataan dari si sopir truk.
"Beli pakai takjil. Mobil segiti banyaknya," tandasnya.
Sementara Kabid Humas Polda Metro Jaya mengatakan bahwa pernyataan MI memang ngelantur.
"Tadi penyelidik menyampaikan komunikasi dengan anak ini, omongannya masoh melantur," jelas Ade.
Kini kasus masih dalam penyidikan kepolisian.
(*)
Source | : | KOMPAS.com,Tribun Trends |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Silmi |