Chris menjelaskan bahwa Sarwendah hanya fokus pada pengasuhan anak-anak dan menjadi istri yang baik.
Kepada Chris, Sarwendah menyatakan bahwa hubungannya dengan Ruben Onsu tetap baik.
“Tapi prinsipnya gugatannya tidak benar ya jauh dari kebenaran dan Sarwendah tidak mau pusing soal gugatan dan cuma mau ngurus anak-anaknya, berusaha menjadi istri yang baik,” ucap Chris.
“Klien kami selama ini berbicara terhadap RO (Ruben Onsu) yang baik-baik. Pokoknya masih yang baik-baik yang enggak baiknya kami belum dengar, begitu pun sebaliknya,” lanjut Chris.
Chris kembali menegaskan bahwa Sarwendah tidak mengajukan gugatan terhadap Ruben Onsu. Ia mengecam pemberitaan yang menyebutkan hal tersebut.
Chris juga telah memeriksa Pengadilan Negeri Jakarta Selatan dan tidak menemukan adanya gugatan terhadap Ruben Onsu.
“Kami tolak dengan tegas dan kami sudah mendapat konfirmasi dari wakil ketua Pengadilan Negeri Jakarta Selatan tidak pernah ada gugatan terhadp RO. Jadi salah besar,” ucap Chris.
“Apakah informasi itu datang dari humasnya silakan nanti tanyakan tadi sudah dicek tidak ada gugatan tersebut. Kenapa kami sampai datang ke pengadilan, karena berita ini sudah mengganggu klien kami,” tutur Chris.
(*)
Source | : | Kompas.com,Banjarmasinpost.co.id |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |