Dia lebih memilih membuat orang tertawa daripada benar.
"Ane enggak sanggup kalau disuruh ceramah bikin orang pada bener, ane juga belum bener-bener banget.
Datang suruh bikin orang ketawa ya ane bikin, tapi kalau diminta bikin orang sekampung bener semua, ane balik," papar Akri.
"Isi ceramah ane bukan lagi sebuah bahasan, ane lebih ke yuk ramai, yuk taklim, yuk syiar.
Mau ramai ngundang ane, mau bener ada kyai, ustaz, orang saleh," imbuhnya.
Melansir dari Kompas.com, Jarang terlihat di televisi, Akri Patrio kini lebih aktif dalam kegiatan keagamaan dengan menjadi seorang pendakwah.
Pria bernama lengkap Muhammad Akri Falaq itu menggunakan humor saat menyampaikan khotbahnya.
"Ana (saya) kalau ceramah juga sambil ngelawak. Kalau cuma ceramah aja ana enggak sanggup," kata Akri dikutip Kompas.com dari video terbaru Denny Cagur TV, Senin (11/5/2020).
Karena gaya penyampaian khotbahnya yang diselingi dengan humor, khotbah Akri selalu mengundang tawa.
"Orang pada bilang Akri kalau ceramah itu kebanyakan ketawanya. Ana setuju karena 75 persen ana bikin orang senang," jelasnya.
Pada awalnya, saat mulai menjadi seorang pendakwah, kemampuan agama Akri sempat diragukan oleh pendengarnya.
Namun, ternyata Akri memiliki dasar pendidikan Islam yang cukup kuat, sehingga dia bisa menjadi pendakwah dengan cepat.
"Ana juga kalau gak ngalamin di pondok, madrasah ibtidaiyah, tsanawiyah, aliyah, mungkin ana gak segampang itu diterimanya," kenang Akri.
Ia pun kini sedang sangat menikmati tugas barunya yakni berdakwah.
(*)
Ariel NOAH CS Ngotot ke MK Gugat Hal Ini Imbas Kasus Agnez Mo, Ahmad Dhani Beri Sindiran Keras
Source | : | Kompas.com,TribunStyle.com |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |