Namun sayangnya kariernya tak selancar kisah asmaranya.
Bagaimana tidak, ayah Rizky Febian itu sudah dua kali gagal berumah tangga.
Pernikahan pertamanya dengan Lina Jubaedah kandas di tengah jalan dan resmi bercerai pada tahun 2018 lalu.
Padahal keduanya sudah dikaruniai empat orang anak yang bernama Rizky Febian, Putri Delina, Rizwan dan Ferdinand.
Usai bercerai dengan Lina Jubaedah, Sule menikah lagi dengan Nathalie Holscher.
Namun pernikahannya dengan Nathalie Holscher juga berujung perceraian dan berpisah pada 10 Agustus 2022 lalu.
Pernikahan Sule dan Nathalie Holscher sudah dikaruniai satu orang anak bernama Adzam.
Baru-baru ini, Sule kembali jadi sorotan saat beri wejangan ke Rizky Febian saat resepsi di Bali.
Sang komedian bahkan tak segan-segan beri ancaman ke putranya.
Hal itu bisa dilihat melalui akun Instagram @rumpi_gosip, Sabtu (18/5/2024).
Ngamuk Saat Tak Diberi Uang, Pengemis di Bogor Ini Malah Ketahuan Lagi Top Up: Ngegas Gak Dikasih
Source | : | |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |