Aksinya itu pun mendapatkan kritik tajam.
Dilansir dari Tribun Trends, sebelumnya, muncul wacana boikot Gaga Muhammad.
Kabar itu pun mendapat tanggapan dari kuasa hukumnya, Fahmi Bachmid.
Fahmi berpendapat tak ada boikot yang dilakukan untuk kliennya.
"Gak ada yang mau boikot, gak ada. Netizen itu orang yang paling cerdas dan pintar dia bisa membedakan mana yang salah dan benar, mana itu yang disetting atau tidak. Gak ada itu boikot," ujar Fahmi.
Fahmi bersikeras tak ada boikot kepada Gaga lantaran kliennya telah menjalani hukuman atas kasusnya dengan Laura Anna secara tuntas.
"Karena ini karier seseorang, yang penting dia sudah menjalani apa yang memang dihukum oleh pengadilan dan telah dilaksanakan dengan tertib," jelasnya.
Baca Juga: Gaga Muhammad Lakoni Pekerjaan Ini Pasca Bebas dari Penjara, Tak Perlu Syarat SKCK?
Lebih lanjut dirinya mengungkapkan hak untuk meneruskan kehidupan bagi seorang yang pernah melakukan kesalahan termasuk Gaga.
"Gaga punya hak untuk hidup, Gaga punya hak menjadi orang besar, punya hak menjadi orang yang sukses dan dia sudah menjadi manusia yang sudah menjalankan kewajiban dia atas hukuman yang diberikan negara waktu itu," tandasnya.
(*)
Source | : | Instagram,Tribun Trends |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Nesiana |