"Dia kerja di sana jadi kasir di toko sepatu juga, di retail kayak ace hardware. Alhamdulilah dia anak yang pekerja keras dan enggak peduli kalau dia anak artis," ucap Andi saat ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Menurut Andi, sikap Shawn tersebut merupakan hasil dari didikannya yang selalu mengajarkan anaknya untuk berjuang sendiri tanpa bergantung pada orang lain.
"Kadang saya gini 'saya cuma bisa kirim uang segini selebihnya kamu (Shawn Adrian) cari sendiri'," ucapnya.
"Karena hidup ini keras, suatu hari kamu bakal enggak sama saya, kamu akan menghadapi dunia sendiri, kamu harus kuat mental. Kalau anak terlalu dimanja. Nanti dia enggak bisa mandiri," tuturnya.
Selain itu, karena Shawn adalah anak sulung, Andi mendidiknya dengan disiplin yang tinggi.
"Dia anak pertama yang harus dicontoh adik-adiknya, kalau saya didik dia failed adik-adiknya akan lihat itu dia harus kuat," ucap Andi.
Andi menambahkan, dengan bekerja di toko, Shawn belajar tentang salah satu proses kehidupan nyata.
"Dia banyak cerita banyak ketemu customer jadi kata dia, dia kesal tapi dia harus bisa menahan emosi gitu, pengalamannya banyak yang seru," katanya.
(*)
Feby Marcelia Kepergok Netizen Jalan Sama Pria Baru padahal Baru Cerai, Revand Narya: Ini Bukti Allah Nggak Tidur
Source | : | Kompas.com,TribunTrends.com |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |