“Jadi di mana memang ada hal yang sangat prinsip sekali buat saya yang tidak bisa kami jembatani lagi satu sama lain gitu. Jadi cukup saya, Allah, teman-teman saya, keluarga yang tahu. Biarkan ini menjadi hal yang privasi,” ucap Ayu.
Pelantun “Alamat Palsu” ini menekankan bahwa keputusan untuk berpisah adalah yang terbaik bagi dirinya dan Fardana.
“Mungkin emang udah yang terbaik gitu ya buat saya dan juga Bilqis gitu. Jadi menurut saya ya karena Allah menjaga saya dan juga Bilqis gitu ya,” ujar Ayu.
“Saking sayangnya Allah saya saya dan Bilqis ya mungkin ini sudah jadi yang terbaik buat kami masing-masing gitu ya maksudnya,” tutur Ayu.
Sebagai informasi tambahan, berita putusnya Ayu Ting Ting dan Muhammad Fardana terjadi setelah Fardana menghapus semua foto Ayu Ting Ting dari akun Instagramnya.
Semua foto, termasuk yang menunjukkan momen tunangan dan kebersamaan dengan Bilqis, sudah tidak terlihat lagi di akun Lettu Fardana.
Sebelum menghapus foto-foto tersebut, Fardana sempat mengunggah foto Bilqis menerima sebuah piala, yang kemudian menimbulkan pertanyaan dari warganet mengenai kelangsungan hubungan mereka yang dulu disebut akan berlanjut ke pernikahan.
Setelah menghapus semua foto Ayu Ting Ting, Fardana juga membagikan Insta Story dengan kalimat "Donkey said to the tiger, the grass is blue."
Ayu Ting Ting dan Lettu Dana menggelar lamaran pada 4 Februari 2024, yang diadakan secara tertutup untuk menjaga privasi dan kesakralannya.
Meskipun memilih untuk tidak mengumbar ke publik, foto-foto lamaran mereka sudah tersebar di media sosial dan menjadi viral.
Lamaran ini menjadi momen istimewa bagi Ayu Ting Ting setelah bercerai dengan Enji Baskoro sepuluh tahun lalu, pada tahun 2014.
Sejak saat itu, Ayu Ting Ting telah beberapa kali menjalin kedekatan dengan seorang pria.
(*)
Detik-detik Lolly Ketemu Nikita Mirzani usai Perang Dingin, Saling Pelukan dan Elus Punggung
Source | : | TribunJatim.com,Kompas.com |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |