"Aku mau comeback karena aku seneng sama dunia akting," papar Kimberly.
"Terus anak-anak aku merasa udah lebih besar dan udah bisa ditinggal, jadi aku siap buat syuting lagi," sambungnya.
Artis blasteran Minang dan Inggris ini mengaku tertarik membintangi film Bangsal Isolasi karena jalan cerita serta setting tempat yang menarik.
"Aku awalnya kan dikirimin sinopsis, terus aku sangat tertarik banget karena syuting dan setnya di penjara," ungkap ibu 2 anak itu.
"Kayaknya belum ada deh kalau setting seperti itu di perfilman Indonesia, jadi aku langsung mau ambil," katanya lagi.
(*)
Penulis | : | Ulfa Lutfia Hidayati |
Editor | : | Ayu Wulansari K |