Pada bagian atas, dress juga dilengkapi dengan detail fur berwarna abu-abu yang serasi.
Diketahui, dress tersebut merupakan koleksi dari desainer Liliana Lim.
Turun ke bagian bawah, artis cantik ini mengenakan sandal hitam dengan heels yang tidak terlalu tinggi.
Bukan sandal biasa, alas kaki Kimberly Ryder juga dikabarkan datang dari brand mewah Stuart Weitzman, loh!
Selain mengenakan fashion item nan menawan, tentunya tampilan Kimberly Ryder tak akan lengkap tanpa gaya rambut dan makeup maksimal.
Diketahui, gaya rambut dan makeup Kimberly Ryder kali ini ditata langsung oleh Aldo Akira.
Berikut ini komentar para netizen melihat tampilan menawan Kimberly Ryder di atas:
"Dia gak dandan aja cantik bgt. Dia dandan kelar dah semua" komentar @isti_7223.
"Cantik banget Kim. MashaAllah.. Gorgeous. Stunning" komentar @ameliahildn.
"Kim ttp berpakaian sopan dan sederhana ya. Kmu cantik sejuta persen" komentar @ratnakofly_.
"Kim @kimbrlyryder Kembali bersinar" komentar @maya_jefry.
Baca Juga: Mencuri Hati Netizen, Tengok 4 Tampilan Menawan Shafira Ika Putri Sang Kapten Timnas Putri Indonesia
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Marsha Ayu |