Karena kini sudah memiliki 3 calon menantu, Ahmad Dhani mengaku menyerahkan kepada ketiga putranya soal siapa yang akan menikah lebih dulu.
Ia justru mengusulkan agar ketiga putranya itu menikah dalam waktu bersamaan.
"Terserah lah (siapa yang nikah dulu). Kalau perlu bareng-bareng aja, tiga-tiganya. Kan sunatannya mereka udah bareng-bareng tuh. Nikahnya bareng bareng aja," jelasnya.
Sebagai informasi, awal mula kedekatan Syifa dan El diduga ketika keduanya menghadiri kajian agama bersama para artis.
Setelahnya, Maia Estianty membocorkan bahwa kekasih El nantinya akan dibawa ke pernikahan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid.
Ternyata Syifa Hadju merupakan perempuan yang bersama El Rumi di acara pernikahan Thariq dan Aaliyah.
Sementara itu, sebelum menjalin hubungan dengan El Rumi, Syifa Hadju sempat berpacaran dengan aktor Rizky Nazar selama 5 tahun.
Sedangkan El Rumi sempat berpacaran dengan aktris Marsha Aruan selama 5 tahun dan terakhir dikabarkan berpacaran dengan Echa Aura.
(*)
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Ayu Wulansari K |