Tak cukup sampai di situ, Hana juga dipaksa makan lebih banyak agar memiliki tubuh yang sama dengan anggota paskib lainnya.
"Terus aku dipaksa makan banyak supaya badan aku lebih besar dan nyamain temen-temen aku yang lain," imbuh Hana.
Lebih lanjut, yang bikin Hana makin kapok, karena ia mengaku pernah dijemur dari pagi sampai malam selama 5 bulan.
Gegara hal itu, kulit Hana menjadi lebih gelap dan tak terawat.
"Aku dijemur dari pagi dan malam setiap hari, selama lima bulan untuk persiapan pengibaran.
Kulitku jelek banget, jadi kalau bisa yang itu diskip aja," tandas Hana Saraswati.
Sekedar informasi, Hana Saraswati diketahui pernah menjadi anggota Paskibra 17 Agustus 2014 tingkat provinsi Jakarta sebelum dirinya terjun ke dunia hiburan.
(*)
Keluarga Kim Sae Ron Sempat Tak setuju Putrinya Pacaran dengan Kim Soo Hyun, sang Aktor Berikan Alasan Ini