Dia mengungkapkan bahwa dia lahir di Amerika Serikat, kemudian pindah ke Yogyakarta, dan pada tahun 2018, dia pindah ke Jakarta.
"Kalau dari tempat lahir aku lahir di US lalu pindah ke Jogja, baru dari 2018 pindah ke Jakarta," jelasnya.
Meski tidak memiliki darah asli Yogyakarta, Erina merasa bangga menyebut dirinya sebagai 'orang Jogja' karena telah lama tinggal di daerah tersebut.
"Tapi paling lama tinggal di Jogja, jadi aku klaim aku orang Jogja, hehee," pungkasnya.
Diketahui bahwa ayah Erina Gudono lahir di Semarang, sementara ibunya berasal dari Kediri, Jawa Tengah.
Melansir dari Kompas.com, Kaesang Pangarep, mengungkapkan bahwa dia akan menemani istrinya, Erika Sofia Gudono, yang akan melanjutkan studi ke Amerika Serikat.
Pernyataan ini disampaikan Kaesang ketika ditanya apakah dia akan mendampingi Erina yang sedang hamil selama masa kuliahnya di Amerika Serikat, atau jika dia akan ikut berkompetisi dalam Pilkada serentak 2024.
"Apakah Mas Kaesang ada rencana menemani di sana? Apakah kalau enggak ikut berangkat, apa artinya akan maju di Pilkada?” tanya wartawan kepada Kaesang.
"Saya sudah pasti menemani istri saya, ya” jelas Kaesang.
Perlu diketahui bahwa Kaesang mengumumkan di akun Instagram pribadinya bahwa Erina diterima di University of Pennsylvania, Amerika Serikat, melalui beasiswa.
Thariq Halilintar Bantah Isu Belum Move On dari Fuji Usai Kepo Postingan Aisar Khaled, Kini Klarifikasi
Source | : | Kompas.com,TribunKaltara.com |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |