Bahkan, perkataan majelis hakim juga ikut disela oleh pria yang diduga adalah ayah dari Yudha Arfandi.
Majelis hakim juga sempat menegur dan memberikan peringatan untuk menghargai jalannya persidangan.
"Itu siapa ya yang menyela?" tanya majelis hakim.
Pertanyaan majelis hakim itu langsung dijawab oleh Ristya yang sudah sedari tadi menahan kesal.
Sambil mengacungkan tangannya, Ristya mengadukan perilaku oknum tersebut kepada majelis hakim.
"Dia dari tadi berisik, Yang Mulia," ujar Ristya.
"Tolong ya kita kan serius ini. Saya tidak ingin ada yang berkomentar terhadap apa yang sedang kita tanyakan," ucap hakim ketua.
Ristya lantas merasa heran dengan keluarga Yudha Arfandi yang selalu berulah di persidangan.
Perilaku tersebut diduga karena mereka tidak merasa Yudha Arfandi bersalah atas kematian Dante.
"Begitulah, teman-teman. (mereka) tidak merasa salah," lanjut Ristya kepada awak media.
Keributan antar dua keluarga itu kemudian berakhir setelah dilerai oleh petugas keamanan.
Nyesek, Lagi Hamil 6 Bulan Wanita Ini Pergoki sang Suami Selingkuh dengan Ibunya Sendiri hingga Mengandung, Begini Akhirnya
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Nesiana |