Buku Think Strategy berisi penjelasan mengenai konsep strategi bisnis dan memberikan wawasan bagaimana cara menerapkan strategi yang tepat supaya bisnis bisa bertahan dan menjadi unggul di dalam lingkungan bisnis yang dinamis dan penuh persaingan yang kompetitif da bagaimana para pelaku UMKM memiliki mindset untuk menjadi pebisnis yang tangguh di kawasan regional seperti Asia Tenggara.
Oleh karena itu, penyelenggaraan acara ini bertujuan untuk memberikan wawasan kepada para peserta yang hadir, khususnya para pelaku bisnis (di lingkungan startup, BUMN, bisnis keluarga, dan instansi bisnis lainnya), terkait bagaimana cara untuk mengakselerasi bisnis mereka tidak hanya dengan strategi yang tepat, tetapi juga penyelarasan antara tujuan bisnis (purpose), leadership, budaya perusahaan, struktur organisasi, hingga manajerial untuk menjadi pemenang abadi dalam persaingan bisnis yang ketat.
Buku ini juga cocok untuk dibaca bagi kalangan umum, khususnya para profesional dan pelaku bisnis yang ingin agar bisnisnya bisa berkelanjutan dalam jangka panjang dan menjadi pemimpin pasar (market leader) di antara pesaingnya.
Acara ini telah diselenggarakan pada hari Minggu, 25 Agustus 2024. Acara tersebut berlangsung mulai pukul 13.30-15.30 WIB di Gramedia Grand Indonesia, Jakarta Pusat.
Penulis buku ini, Nurhastuty, adalah seorang akademisi dan pengajar di Universitas Trisakti.
Penulis juga pendiri INSPIRE (Islamic Finance dan Board Member Institute of Halal Investing) di Oregon, AS.
Penulis sebelumnya telah menerbitkan dua buku. Buku pertama mengenai pengalaman sekolah di luar negeri dan buku kedua berjudul Kaya dan Berkah dengan Perencanaan Keuangan Syariah yang juga diterbitkan oleh Elex Media Komputindo.
Sehingga buku Think Strategy ini adalah buku ketiga dari Nurhastuty. (*)
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Okki Margaretha |