"Jadi tanggal 28 Mei itu Loly ulang tahun, seperti biasa dirayain tapi enggak pernah bilang. Cuma tanggal 28 ini dia janjian sama Daddy (Dipo), karena Daddy-nya sudah janji mau beliin sepatu Vans tapi Daddy-nya lupa," ujarnya saat menggelar jumpa pers di kantor Komas Perlindungan Anak di TB Simatupang, Jakarta Selatan, Kamis (31/5/2018).
Karena keinginannya belum terpenuhi, Loly memutuskan untuk menemui Dipo di rumah sakit.
"Akhirnya dia (Dipo) ke rumah sakit, nemuin orangtua temannya yang sedang sakit. Terus Loly notice, Loly enggak mau pulang ke apartemen, dia maunya ke Daddy. Akhirnya dia sama Daddy-nya ke Pondok Indah,"katanya.
Setelah dibelikan sepatu idamannya, Loly mengaku tak ingin kembali ke rumah ibundanya.
"Dari situ Loly sudah enggak pernah lagi pulang ke apartemen yang aku tinggalin. Itu kronologi sebetulnya. Tinggal lah di rumahnya Dipo di Kalimalang," ungkapnya.
Ternyata, Loly merasa lebih nyaman tinggal di rumah Dipo.
"Karena saya kan juga punya (anak) remaja di sana jadi Loly ngerasa nyaman lalu dia takut. Dia enggak mau pulang karena dia ngerasa lebih seru lah ketemu abangnya di situ," kata Dipo.
Namun, Dipo merasa Loly tidak bisa tinggal bersamanya terlalu lama.
"Lalu saya kan mesti kerja, enggak ada yang monitor, saya bingung lalu saya bujuk dia untuk pulang dia enggak mau," ucap Dipo.
Akhirnya, Dipo menghubungi seorang teman yang merupakan psikolog untuk membantu menyelesaikan masalah antara Loly dan Nikita.
"Lalu saya call Lizi, dia rekan dan sahabat saya. Saya call 'Lizi ini anak enggak mau pulang ke rumah ibunya gimana ya? Saya titipin dong ke Komnas Anak supaya ini anak dididik, di mediasi, ada konflik supaya dia jadi lebih baik dan bisa pulang ke rumah ibunya'. Jadi sebenarnya gitu," jelas Dipo.
(*)
Gemoynya Putri Syahrini yang Berusia 5 Bulan, Masih Bayi Sudah Tampil Modis, Netizen Auto Gemas!
Source | : | Kompas.com,TribunJatim.com |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |