"Semua hal yang gue omongin sekarang itu baru secuil dari fakta," ucapnya.
"Kalau aku ngejelek-jelekin dia tanpa sebuah fakta, mungkin aku durhaka. Semuanya fakta dan ini fakta yang harus aku keluarin biar dia malu karena aku nggak mau malu sendirian. Aku malu kok dengan kelakuannya dia," jelas Baim.
Bintang sinetron Tarzan Cilik ini mengaku masih menyembunyikan banyak borok ayahnya.
Termasuk hal-hal tentang Baim yang diungkapkan sang ayah kepada keluarganya.
"Banyak hal yang dia omongin ke aku Dia omongin ke keluarga aku tentang aku, sedangkan aku nggak ada salah apapun," pungkasnya.
(*)
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Nesiana |