Ferry bersikeras tak mau memberikan nafkah usai putusan cerai lantaran ia merasa tak memiliki keturunan dari Venna Melinda.
Lagipula, jika bicara soa nafkah, Ferry merasa jika ia memberikan sesuai kemampuan dan keikhlasan.
“Di Undang Undang diatur seuai kemampuan dan keikhlasan, terlebih aku gak punya keturunan, kalau aku punya keturunan baru aku wajib menafkahi,” katanya.
Ferry juga menegaskan jika selama menjalani pernikahan dengan Venna Melinda, seluruh penghasilannya diserahkan kepada sang istri tanpa terkecuali.
Hal itulah yang membuat Ferry menyebut jika nominal nafkah yang disebutkan Venna sama sekali tak masuk akal.
“Sebelum menikah apa yang aku dapatkan aku berikan pada pihak sana (Venna Melinda),” katanya.
“Aku gak ungkit, karena rumah tangga itu bukan transaksi perdagangangan jual beli.”
“Sebelum nikah aku ajukan ke notaris, apapun yang saya dapatkan langsung saya berikan semua untuk istri saya,” kata Ferry.
“Kalau terjadi yang tak diinginkan saya tak menuntut apapun, murni jadi milik istri saya,” kata Ferry.
“Saya gak mau menanggapi hal ini banyak negatifnya, rumah tangga gak akan ada yang tau dalamnya seperti apa.” (*)
Detik-detik Lolly Ketemu Nikita Mirzani usai Perang Dingin, Saling Pelukan dan Elus Punggung
Source | : | Pagi Pagi Ambyar Trans TV |
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |