Untuk semua kategori nantinya akan mendapatkan nomer kursi yang bisa dipakai untuk memasuki area konser.
Harga tiket yang tertera sudah termasuk dengan pajak pemerintah, namun belum termasuk pajak tiketing.
Pembelian untuk kategori Pink Soundcheck Package hanya bisa dilakukan melalui CARAT MEMBERSHIP dan MCP MEMBERSHIP. Sementara itu, semua kategori tiket bisa dibeli melalui mecimashop.com dan tiket.com.
Berikut adalah informasi mengenai pendaftaran CARAT membership dan pembelian tiketnya.
- Registrasi CARAT membership dilakukan pada 30 Oktober 2024 pukul 10.00 WIB hingga 4 November 2024 pukul 09.59 WIB.
Baca Juga: Tegas Minta Tak Remehkan Idol, Seungkwan SEVENTEEN Buka Suara di Tengah Kontroversi HYBE
- CARAT membership presale akan dilaksanakan pada 13 November 2024 pukul 13.00 - 23.59 WIB. Pembelian melalui CARAT membership maksimal hanya 2 tiket per-membership.
- MCP member presale akan dilaksanakan pada 14 November 2024 pukul 13.00 - 23.59 WIB. Pembelian melalui MCP member maksimal hanya 2 tiket per-ID.
- General Sale akan dilaksanakan pada 15 November 2024 pukul 13.00 WIB. Pembelian melalui general sale maksimal hanya 4 tiket.
Itu dia informasi mengenai daftar harga dan jadwal pembelian tiket untuk konser SEVENTEEN di Jakarta.
Jadi Sobat Grid sudah kepikiran untuk beli kategori yang mana?
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | |
Penulis | : | Christine Tesalonika |
Editor | : | Nesiana |