Denny mengaku operasi itu ditangani oleh dr. Im yang merupakan Top 5 dokter aestetik di Korea yang sudah berpengalaman 18 tahun.
Di video itu, Denny bahkan memperlihatkan wajahnya usai oplas.
Terlihat, wajah Denny masih bengkak terutama di bagian bawah mata.
Tak hanya itu, bekas jahitan pun tampak masih terlihat.
Baru operasi, perubahan wajah Denny Sumargo pun belum terlihat jelas.
"Nggak sakit biasa aja," kata pria yang akrab disapa Densu tersebut.
Meski begitu, Denny langsung jalan-jalan ke beberapa tempat indah di Korea.
Ia pun menutupi bagian matanya itu dengan kacamata.
Mengetahui hal itu, netizen ramai memberi komentar.
"Mendengarkan istri untuk perawatan, dan disitulah kau mulai terbawa aruss," tulis akun @faa***.
"Kantong mata aja di perhatikan sama ci Olip.. Apalagi kantong rekening bang," tambah akun @may***.
"Takut banget habis ini di panggil oppa," imbuh akun @sin***.
(*)
Viral, Warung Nasi di Bogor Ini Mendadak Diserbu Warga, Ternyata Pembeli Cuma Cukup Bayar Seribu, Ini Alasannya
Source | : | |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |