Wanita yang akrab disapa Jedar itu tak akan membeda-bedakan kasih sayang untuk ketiga buah hatinya.
"Kalau buat aku sama Vincent sih, buat kita anak itu karunia Tuhan. Mau gender perempuan, gender laki-laki, semuanya spesial."
"Tiga-tiganya spesial, tiga-tiganya kita kasih kasih sayang yang sama, perhatian yang sama, didikan yang sama," tandasnya.
Diketahui Jessica Iskandar melahirkan anak ketiganya melalui persalinan normal.
Jessica dan Vincent melakukan program bayi tabung untuk mendapat anak perempuan.
Kondisi Jessica sempat kritis karena mengalami pendarahan hingga harus menerima transfusi darah hingga hampir 800 cc.
(*)
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Ayu Wulansari K |