Seluruh biaya umrah itu nantinya akan ditanggung sepenuhnya oleh Ayu Ting Ting.
Rencana ini sudah dipersiapkan Ayu sejak lama dengan menyisihkan hasil kerjanya dan menabung selama bertahun-tahun.
Kini, keinginan Ayu tersebut akan segera terwujud.
"Memang niat kami tuh maunya liburan bareng buat umroh, engga ke tempat lain.
Ya Alhamdulillah rezekinya baru ada sekarang, ya baru jalan," imbuh Umi Kalsum.
Di sisi lain, Ayah Rozak juga mengungkapkan rasa bangga dan syukurnya memiliki anak seperti Ayu Ting Ting.
Menurutnya, Ayu adalah sosok yang sederhana dan selalu mengutamakan keluarga.
"Alhamdulillah punya anak yang begitu luar biasa dan cukup banget uangnya.
Dia mencari pencapaian itu bukan buat pribadinya jadi buat keluarga," tandas Ayah Rozak.
Melansir dari Kompas.com, Ayu Rosmalina, yang lebih dikenal sebagai Ayu Ting Ting, kerap disebut memiliki penghasilan hingga miliaran rupiah.
Zaskia Adya Mecca Rayakan Lebaran di 2 Kota Ini, Adil Bagi Waktu untuk Dua Keluarga
Source | : | Kompas.com,TribunJatim.com |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |