Baca Juga: Harvey Moeis Rugikan Negara Rp 271 T, Suami Sandra Dewi Ngaku Tak Bersalah: Papa Bukan Koruptor!
Sementara itu, Sandra Dewi juga tidak hadir di sidang vonis yang menentukan nasib Harvey.
Marcella menjelaskan bahwa Sandra kemungkinan besar memilih menyaksikan jalannya sidang melalui siaran langsung.
"Ya karena menurut kami, mungkin dia juga mempertimbangkan ya mungkin, nonton dari live mungkin ya, karena kalian kan udah bikin live, jadinya udah memudahkan gitu, untuk melihat apa putusannya," jelas Marcella.
Terlepas dari hal itu, kemewahan perayaan natal Sandra Dewi sebelum Harvey Moeis dipenjara kini kembali jadi sorotan.
Sandra Dewi dan Harvey Moeis ternyata pernah beli pohon natal asli dari Amerika.
Seperti diberitakan Grid.ID sebelumnya, Sandra Dewi menjelaskan bahwa pohon yang ia pilih adalah jenis pohon legendaris bernama Nobilis Fir Tree.
Tidak seperti pohon Natal biasa, pohon ini merupakan pohon hidup yang mengeluarkan aroma khas Natal.
"Aku import pohon natal dari luar kebetulan. Terus pohon natalnya hidup. Jadi ini tuh pohon legend namanya Nobilis Fir Tree jadi wanginya tuh bener-bener wangi pohon natal Christmas gitu. Jadi aku pengen ngerasain wanginya tuh kayak apa dan memang wangi banget. Beda banget deh," ujar Sandra Dewi.
Sandra mengaku bahwa ini adalah pertama kalinya ia membeli pohon Natal hidup yang didatangkan langsung dari Amerika.
Aktris berusia 40 tahun tersebut ingin memberikan nuansa baru di rumahnya untuk menyambut Natal.
"Iya baru pertama kali, aku bilang 'Tahun ini aku pengen bikin apa lagi ya pohon' jadi pohon natal itu," ujarnya.
Tinggal di Jepang, WNI Ngaku Saat Lahiran Malah Diberi Uang Segini oleh Pemerintah Negeri Sakura
Source | : | Wartakotalive.com,Grid.ID |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |