Grid.ID - Nama Marina Budiman kini tengah jadi sorotan publik. Sosok yang dijuluki sebagai wanita terkaya di Indonesia itu mengalami kerugian yang fantastis hanya dalam tiga hari. Bagaimana hal ini bisa terjadi?
Usut punya usut, kekayaan Marina Budiman terombang-ambing akibat pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang anjlok akhir-akhir ini. Mengutip Kontan.co.id, Marina Budiman sempat menjadi wanita terkaya dengan penambahan kekayaan sekitar US$ 350 juta setiap harinya setara dengan Rp 5,78 triliun selama 3 minggu berturut-turut.
Hal ini terus bertahan hingga pada pertengahan Maret, komisaris utama operator pusat data terbesar di Indonesia itu menduduki puncak kekayaan dengan mengantongi US$ 7,5 miliar setara dengan Rp 123,75 triliun setelah saham perusahaannya melonjak hingga batas harian (ARA). Inilah yang menjadikannya sebagai wanita terkaya di Indonesia, menurut Bloomberg Billionaires Index.
Namun hari ini, harga saham DCI Indonesia (DCII) tiba-tiba anjlok. Dalam waktu tiga hari saja kekayaan Marina tergerus setengahnya. Saham DCI yang sebelumnya terus naik hingga batas harian, tiba-tiba mengalami penurunan yang tajam.
Hal ini membuat perusahaan mengalami penurunan nilai pasar yang besar, yang juga berdampak langsung pada kekayaan pemiliknya. Ketika saham PT DCI Indonesia anjlok, kekayaan Marina Budiman pun ikut anjlok setengahnya, sekitar US$3,6 miliar atau hampir Rp 60 triliun.
Akibat hal ini, sosok Marina Budiman pun langsung jadi sorotan. Lalu, siapakah sebenarnya sosok wanita terkaya di Indonesia ini?
Kalangan dunia industri teknologi digital pastinya sudah sangat mengenal sosok Marina Budiman. Berdasarkan Forbes, Marina Budiman masuk dalam deretan orang terkaya di Indonesia tahun 2021. Ia menempati posisi ke 30 orang terkaya di tanah air.
Kekayaan yang dimiliki wanita kelahiran 1961 ini sungguh fantastis. Mengutip Posbelitung.co, Marina Budiman tercatat memiliki Total kekayaannya USD 1,5 miliar atau setara Rp 21,48 trilliun.
Kekayaan ini didapat dari usahanya dalam mendirikan perusahaan PT DCI Indonesia. Ia juga pernah bergabung pada perusahaan PT Sigma Cipta Caraka.
Karier Marina Budiman
Lirik dan Arti Lagu Tob Tobi Tob yang Lagi Viral di TikTok, Ternyata Maknanya Puitis Abis!
Source | : | kontan,Posbelitung.co |
Penulis | : | Nindya Galuh Aprillia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |