Gogon yang semula berpamitan akan ke kampung halamannya di Solo, justru menerima tawaran kerja ke Lampung.
“Minggunya itu mau ke Solo katanya mau nyekar eh ternyata (ke Lampung),” cerita Gea.
Padahal, sebelumnya Gogon telah berkeinginan ke Solo untuk ziarah makam jelang Ramadan.
(Baca Juga Selebgram K-Pop Buat Video Ucapan Selamat Ramadhan dari BTS, Gokil!)
Malangnya, Gogon kini justru berpulang sebelum bisa menabur bunga di makam keluarga dan kerabat.
Jadi kita nggak tau itu papi ke Lampung itu, karena kan pamitnya mau ke Solo cuma mau nyekar,” ungkap Gea.
(Baca Juga Selalu Cuek dengan Penyakitnya, Gogon Tolak Saran Keluarga Untuk Berobat)
Sekedar diketahui, Gogon sempat tampil di program kampanye calon bupati di Lampung bersama penyanyi Didi Kempot.
Penyakit jantung Gogon mendadak kambuh pada Selasa pagi sekira pukul 05.00 waktu setempat.
Pria bernama asli Margono itu sempat dilarikan ke rumah sakit namun nyawanya tak terselamatkan.
Kini, jenazahnya telah dikebumikan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Dukuh Bukur Ireng.(*)
Pak Tarno Ketiban Rezeki Nomplok Usai Viral Jualan Ikan Cupang, Tangisnya Pecah saat Diberi Sosok ini Rp 50 Juta
Penulis | : | Poppy Herlina |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |