Apalagi, buat kamu yang senang sekali melakukan wisata belanja saat berada di Jepang.
Namun, buat kamu yang belum pernah atau baru kali pertama berkunjung ke Jepang, nama TOKYU HANDS mungkin masih sangat asing di telinga.
Nah, kali ini, Grid.ID ingin membantu kamu mengenal lebih dekat dengan salah satu lokasi belanja yang menjadi favorit di Jepang, yaitu TOKYU HANDS
Kenapa menjadi salah satu lokasi belanja favorit, karena TOKYU HANDS menyediakan nyaris semua kebutuhan kamu, khususnya wanita, dalam satu tempat saja!
TOKYU HANDS bisa disebut sebagai toko serba ada di Jepang, bahkan, mereka juga menjual produk-produk yang hanya bisa didapatkan di Jepang.
Kalau kamu punya kesempatan untuk berkunjung ke TOKYU HANDS di Daimaru Kyoto, kamu bisa mendapatkan berbagai macam merek kosmetik, peralatan mandi, bahan-bahan kerajinan tangan, sampai produk untuk pria.
Saat memasuki TOKYU HANDS, Grid.ID disambut dengan banyak sekali barang-barang yang tersusun rapi sekaligus mengundang perhatian untuk dilihat.
Berbagai macam kerajinan tangan di sana, disusun semenarik mungkin oleh karyawan yang bertugas.
Semakin ke dalam, kita bisa menemukan sudut kosmetik, yang menjadi surganya para wanita.
Nah kali ini, Grid.ID ditemani oleh beauty blogger idola kamu, Jean Milka, yang juga ikut berjalan-jalan ke Jepang.
Di area kosmetik ini, Jean sempat beberapa kali mencoba beberapa merek kosmetik yang menarik perhatiannya.
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |