Grid.ID - Penderita maag yang ingin menjalankan puasa tidak perlu khawatir penyakitnya itu kambuh sehingga terganggu.
Menurut dr H Ari Fahrial Syam dari Divisi Gastroenterologi, Departemen Ilmu Penyakit Dalam Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, yang dikutip dari Kompas.com mengatakan jika puasa yang baik justru bermanfaat dan bisa menyembuhkan sakit maag secara total.
Bagi pengidap sakit maag yang ingin berpuasa, makanan yang sebaiknya dikonsumsi adalah makanan yang tidak merangsang lambung, yaitu yang tidak terlalu pedas, tidak terlalu asam, bahan makanannya tidak menghasilkan gas dalam saluran cerna, tidak mengandung kafein, atau soda.
Yang tak kalah diperhatikan adalah menu saat berbuka.
Baca juga : Ajak Si Kecil Olahraga Sambil Nunggu Buka Puasa ala Jennifer Bachdim!
Meski sudah menahan lapar seharian, namun saat berbuka puasa jangan terburu-buru melahap banyak makanan yang sudah tersedia di meja.
Bagi orang yang memiliki masalah pada lambungnya, hal itu dapat memicu naiknya asam lambung, seperti GERD.
Dokter Spesialis Penyakit Dalam-Konsultan Gastro Enterologi Hepatologi Murdani Abdullah menyarankan untuk makan secara bertahap pada saat berbuka puasa.
Sebab, sering kali keluhan pada lambung muncul setelah berbuka puasa atau pada malam hari.
"Bukanya pelan-pelan, mungkin empat kali makan, tapi makan sedikit," kata Murdani Abdullah yang dikutip dari Kompas.com.
Baca juga : Sedang di Jepang, Yuki Kato Puasa 16 Jam!
Anaknya Pergoki Suami Selingkuh di Rumah Saat Ia Pergi Umroh, Selebgram Ini Akhirnya Usir Meski Belum Cerai: Temenin Tuh Pacar Lu