Grid.ID - Mentimun sangat populer di Indonesia.
Mentimun sangat mudah dicari di pasaran.
Mentimun juga biasa menjadi lalapan di warung makan pinggir jalan.
Nah, ternyata mengonsumsi mentimun ini memiliki banyak manfaat.
(BACA JUGA : Anak Kos, Jangan Pernah Konsumsi Nasi, Telur dan Mie Instan Bersamaan Saat Sahur! )
Berikut 5 manfaat mentimun dilansir dari Boldsky :
1. Hilangkan stres
mentimun kaya dengan vitmain, termasuk vitamin B kompleks yaitu B1, B5, dan B7.
Nah, vitamin B7 itu dikenal sebagai biotin.
Biotin terkenal efektif untuk meredakan stres dan rasa khawatir yang berlebihan.
(BACA JUGA : Miris, Rakyat Korea Utara Tahunya Kim Jong Un Sedang Jalan-jalan ke Singapura )
2. Baik untuk kesehatan otak
Mentimun memiliki kandungan flavonol.
Flavonol inilah yang baik untuk kesehatan otak.
Pasalnya, fungsi flavonol adalah meningkatkan hubungan antar neuron.
Jadi, banyak mengonsumsi mentimun baik untuk menjangka memori jangka panjang dan melindungi otak dari penuaan dini.
(BACA JUGA : Buron Hampir 3 Tahun, Seorang Napi Ditemukan di Tempat Tak Terduga )
3. Menjaga berat badan
Mentimun baik untuk menjaga berat badan.
Mentimun menjadi bahan utama bagi orang yang sedang menjalankan diet.
4. Kesehatan pencernaan
Mentimun banyak mengandung serat dan air.
Dua kandungan itu sangat baik bagi pencernaan.
(BACA JUGA : Busana Ayu Ting Ting Jadi Sorotan Saat Mengisi Acara Sahur di Televisi, Penasaran? )
Selain itu, mentimun juga mencegah asam lambung berlebih dengan menurunkan kadar pH dalam pencernaan.
5. Mengusir rasa lelah
Mentimun ternyata bisa mengusir rasa lelah yang ada dalam tubuh.
Mengonsumsi mentimun baik untuk menangani nyeri sendi dan sakit kepala jika terlalu hbanyak aktivitas yang dilakukan. (*)
Source | : | Boldsky |
Penulis | : | Arif B Setyanto |
Editor | : | Arif B Setyanto |