3. Bawa Bekal Untuk ke Kantor atau Bepergian
Jika sudah masuk kerja, kita sebaiknya bawa bekal dari rumah. Cara ini lebih efektif untuk mengemat pengeluaran kita lho. Tentunya juga lebih sehat daripada harus jajan diluar.
4. Bawa Minum Sendiri
Selain bawa bekal, kita juga harus biasakan bawa minum sendiri. Walaupun terlihat sepele, ini sangat penting lho untuk menghemat uang kita.
Bayangkan jika setiap minum kita harus membeli dengan uang Rp 5 ribu, dalam satu bulan, berapa uang yang harus dikeluarkan untuk beli minum?
Berat Badan Naik, Pangkas Lemak Pasca-Lebaran dengan Diet 16:8
5. Prioritaskan Untuk Keperluan Dasar
Selain untuk belanja bulanan, keperluan dasar kita lainnya adalah listrik, air, telepon, dan lain-lain. Kita harus buat daftar tagihan yang harus kita bayar bulan ini.
Jika semua sudah dihitung, kita baru bisa belanjakan uang sisanya.
6. Berhenti Langganan
Jika kita sudah jarang menonton acara TV kabel, sebaiknya stop langganan dulu.
Kita tidak perlu membayar tagihan dengan percuma yang bisa menguras isi dompet.
7. Menyimpan Uang Kembalian
Tidak perlu menarget seberapa uang yang harus kita tabung.Namun, menyimpan uang kembalian sangatlah berarti saat uang sudah menipis.
Kita bisa mempergunakan uang kembalian yang sudah terkumpul tersebut untuk membeli kebutuhan-kebutuhan kecil kita.
8. Pakai Wifi Kantor
Saat ini kebutuhan internet memang sepertinya menjadi prioritas kebanyakan orang.
Namun kita bisa menekan pengeluaran ini dengan menggunakan Wifi kantor.
Kita bisa mengganti paket langganan internet kita dengan yang lebih hemat untuk keperluan di luar jam kantor.
Bagaimana menurutmu? Cukup mudah untuk dilakukan bukan? Dengan begitu kita bisa hidup cukup hingga saat gajian tiba.
(*)
Source | : | Instagram,kompas |
Penulis | : | editor |
Editor | : | Aditya Prasanda |