Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Fitria C
Grid.ID - Kabar bahagia baru saja menyambangi dunia bulu tangkis Indonesia.
Lagi, pasangan ganda campuran, Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir berhasil mengharumkan nama Tanah Air di kancah dunia.
Yap, Minggu (8/7/2018) kemarin, pasangan Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir berhasil menyabet gelar juara di ajang Blibli Indonesia Open 2018 HSBC BWF World Tour Super 1000.
Gelar juara ini berhasil mereka pertahankan setelah menang dua babak dari pasangan Malaysia, Chan Peng Soon dan Goh Liu Ying.
(BACA JUGA : Intip Padu Padan Busana ala Mantan Model Fenny Steffy Burase yuk!)
Owi dan Butet, sapaan akrab mereka, berhasil menang 21-17 dan 21-8 dari lawan bermainnya.
Yang manarik, kemenangan ini mematahkan 'kutukan' Istora yang selama ini menjadi bayang-bayang Owi-Butet.
Diunggah akun resmi Humas dan Media PP PBSI nih, Owi dan Butet kini tak perlu khawatir lagi tentang 'kutukan' saat mereka bermain di Istora.
"(Blibli Indonesia Open 2018) Tontowi/Liliyana Akhirnya Taklukkan Angkernya Istora
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir akhirnya berhasil mengakhiri 'kutukan' Istora, setelah tujuh kali gagal menjadi jawara di Indonesia Open yang digelar di Istora, kali ini mereka akhirnya menjadi juara di ajang Blibli Indonesia Open 2018 HSBC BWF World Tour Super 1000.
(BACA JUGA : Bahagianya Vania Athabina Kala Bertemu dengan Verrell Bramasta, Kangen Berat ya?)
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Source | : | |
Penulis | : | Linda Fitria |
Editor | : | Linda Fitria |