Tak ketinggalan, Inul Daratista ikut hadir sebagai penonton VIP dalam konser tersebut.
Momen yang menyenangkan itu ia bagikan melalui unggahan dalam Instagram pribadinya.
Seperti biasa, penampilan Inul Daratista terliat sempurna, lengkap dengan beberapa perhiasannya.
Rupanya unggahan Inul tersebut mendapat banyak komentar dari netizen.
(BACA JUGA: Belum Bisa Hadiahkan HP Baru untuk Tunangannya, Tasya Kamila Kasih Kue Unik Ini)
Banyak yang membandingkan penampilan Celine Dion dengan penampilan artis-artis Indonesia.
"Cuek banget ya stylenya Celine Dion nggak kaya artis Indonesia kalau tampil sampe segala macam dipake, yoyalhoneambrehom @inul.d," tulis @dewiteh65.
Tak terima dengan komentar netizen tersebut, Inul pun memberikan balasan yang cukup tegas.
(BACA JUGA: Abdee Negara Bersikukuh Ceraikan Istri Karena Dipaksa Anita Dewi Farida)
" @dewiteh65 masyarakat Indonesia majemuk dan bermacam macam seleranya, seribu satu setara yang kayak kamu, yang maunya seru lebih banyak. Kalo kamu suruh artis Indonesia biasa aja, Gak payu bu alis ga laku. Boyonce aja dipanggung gayane kayak artis dangdut loh heboh. Mungkin sesuai dengan karakter artisnya juga bisa, paham ra?" balas Inul Daratista.
Tidak berhenti di situ, perdebatan soal penampilan sederhana Celine Dion pun ramai dalam kolom komentar Inul Daratista. (*)
Larang Ayah Rozak Jadi Calon Wali Kota Depok, Ayu Ting Ting Ngaku Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik, Ternyata ini Alasannya
Penulis | : | Winda Wahdania |
Editor | : | Atikah Ishmah W |