Pada Sabtu (4/8/2018), Big Hit Entertainment menyatakan jika tiket sejumlahs sekitar 90 ribu itu telah ludes terjual.
Jumlah 90 ribu adalah tiket konser selama dua hari.
Konser BTS kali ini bertajuk Love Yourself dan akan dibuka pada 25-26 Agustus 2018 di Seoul Olympic Stadium.
Sebelumnya, pada 24 Agustus, BTS akan merilis album repackaged bertajuj Love Yourself: Answer.
(BACA JUGA: 4 Idol K-Pop yang Terlihat Seperti Magnae Grup Padahal Member Tertua, Siapa Saja Mereka?)
Setelah Seoul, BTS juga akan mengunjungi beberapa negara sebagai tempat pemberhentian konsernya.
Seperti Los Angeles, Oakland, fort Worth, Hamilton, Newark, Chicago, London, Amsterdam, Berlin, dan Paris.
Pada akhir Juli lalu, BTS mengumumkan jadwal konser terbarunya.
Jadwal konser terbaru yang diumumkan oleh BTS adalah konser edisi Jepang.
Saat konser di Jepang, BTS akan menggunakan lokasi beberapa dome terkenal dari Negeri Sakura itu,
(BACA JUGA: Beredar Foto Yuto PENTAGON dan Yeeun CLC Lagi Jalan Bareng, Pacaran?)
Yaitu Tokyo Dome, Kyocera Dome, Nagoya Dome, dan Yafuoku! Dome.
Konser di Kyocera Dome digelar selama 3 hari berturut-turut.
Sedangkan di tempat lain di Jepang digelar selama 2 hari.
Konser di dome Jepang merupakan salah satu mimpi member BTS yang dapat terlaksana pada tahun ini.
Semoga segera menyusul di Indonesia ya. (*)
Diminta Nikah Ulang, Mahalini Akhirnya Bongkar Biang Kerok Masalah Pernikahannya Tidak Sah hingga Ditolak Pengadilan: Kesalahan
Penulis | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
Editor | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |