Berawal dari teman satu kampus, lalu curi-curi pandang, Kate Middleton menjadi 'teman yang baik' bagi Pangeran William, lalu pindah asrama bersama, hingga diperkirakan mulai berkencan pada September 2002, menurut artikel di laman The Telegraph.
Dari 2002 hingga 2011 bukanlah waktu yang singkat, nyaris satu dekade alias 10 tahun.
Jangan pikir hubungan mereka juga mulus-mulus saja.
Sudah tahu kalau Pangeran William dan Kate Middleton sempat putus di tahun 2006?
BACA : Menurut Penelitian, Inilah Rahasia di Balik Hubungan yang Langgeng
Berita ini kemudian resmi dikonfirmasi oleh pihak kerajaan pada 14 April 2007.
Siapa sangka, ternyata dalang di balik putusnya Kate Middleton dan Pangeran William adalah tradisi turun-temurun di Kerajaan Inggris.
Seperti yang diberitakan oleh laman InStyle (13/8/2018), setelah berkencan selama 4 tahun, akhirnya Pangeran William dan Kate Middleton harus menjalani hubungan jarak jauh alias LDR.
Kate Middleton tinggal di London, dan Pangeran William berada di barak tentara di wilayah Dorset.
BACA : Kisah Pasangan yang Menikah Hanya dengan Biaya Rp 50 Juta, Wah Bisa Jadi Inspirasi nih!
Jaraknya sebenarnya tidak jauh-jauh amat, cukup naik kereta selama 2 jam 18 menit, Kate Middleton bisa melepas kangen dengan sang Kekasih yang sedang menjalani tugas militer.
Tapi mungkin kesibukan pekerjaan Kate Middleton pada waktu itu, dan ketatnya aturan di barak tentara Pangeran William, mengharuskan keduanya untuk membatasi pertemuan mereka.
Heboh, YouTuber Asal Thailand Ini Nyamar di Indonesia, Ternyata Nipu hingga Rp 931 M dan Pengin Jadi Idol Kpop, Begini Akhirnya
Source | : | The Telegraph,InStyle |
Penulis | : | Andika Thaselia |
Editor | : | Andika Thaselia |