Grid.ID - Kamu sudah pernah dengar tantang sukrosa, glukosa dan fruktosa belum?
Meski sama-sama kandungan gula atau karbohidrat sederhana, ketiganya memiliki makna yang berbeda loh.
Lalu manakan yang baik untuk tubuh kita?
Gula adalah struktur paling sederhana dari karbohidrat. Sumber karbohidrat ada nasi, mie, roti, kentang, buah-buahan, dan lain sebagainya.
Jika kita makan makanan yang mengandung karbohidrat, tubuh akan memecahnya terlebih dahulu jadi bagian terkecil, yakni gula. Kemudian tubuh baru bisa menyerap dan memprosesnya lebih lanjut.
(BACA JUGA : Diiringi Tembang Lawas, Darius Sinathrya dan Donna Agnesia Berdansa Sambil Pamer Kemesraan!)
Nah, glukosa dan fruktosa adalah jenis gula paling sederhana dibandingkan sukrosa. Glukosa dan fruktosa sama-sama termasuk golongan gula yang dinamakan monosakarida.
Ini jenis gula yang paling kecil dan tidak dapat dipecah lagi. Berbeda dengan glukosa, sukrosa termasuk ke dalam jenis disakarida. Itu artinya sukrosa terbuat dari gabungan dua monosakarida.
Dua monosakarida pembentuk sukrosa ini adalah glukosa dan fruktosa yang menyatu. Bisa dibilang sukrosa adalah gabungan fruktosa dan glukosa.
(BACA JUGA : Ketahuan Suka Baca Buku, BTS Punya Rak Khusus di Toko Buku Korea)
Apakah semua gula ini bisa menghasilkan energi? Gula terkenal dengan fungsinya sebagai penghasil energi utama di dalam tubuh.
Akan tetapi, apa semua gula bisa menghasilkan energi? Ternyata tidak. Meskipun glukosa dan fruktosa sama-sama sejenis, yakni golongan monosakarida, tetapi keduanya tetap berbeda.
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka
Penulis | : | None |
Editor | : | Dwi Ayu Lestari |