Jika kamu ingin terlihat lebih langsing, pilihlah jins berwarna gelap.
Selain itu, jins berwarna gelap akan terlihat lebih "mahal" pada jins murah.
Juga penting diingat, untuk menghindari jins dengan detail yang memudar atau menyusut.
Sebab, kondisi semacam itu akan membuat jins murah terlihat semakin murahan.
(BACA JUGA: Penampilan Sederhana Andien Aisyah Saat Kunjungi Korban Gempa Lombok)
6. Hindari jins "bolong"
Gaya usang pada jins, yang biasa ditandai dengan aksen bolong di beberapa bagian mungkin akan terlihat keren ketika memang jins itu berkelas.
Namun, gaya ini kemungkinan besar akan menjadi pilihan yang buruk untuk kategori jins murah.
Sebab, aksen semacam itu akan membuat jins yang kamu pakai mudah dikenali sebagai jins murahan dan enggak keren.
7. Pilihan ukuran tepat
Jika jins yang kamu pakai terlalu melorot, maka dapat dipastikan celana itu tidak tepat ukuran.
Pilihlah jins yang pas sesuai dengan posturmu, dengan cara mencoba celana itu sebelum membeli.
Oh iya, panjang celana pun menentukan penampilan dan sama pentingnya dengan ukuran pinggang.
Jins yang terlampau panjang hingga terseret di tanah tak akan sedap dipandang mata, dan membuat penampilan mu menjadi buruk. (Glori K. Wadrianto/Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "7 Tips Bikin Celana Jins Murah Terlihat Mahal"
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Source | : | kompas |
Penulis | : | None |
Editor | : | Fahrisa Surya |