Park Sun Young dari SBS mendapatkan penghargaan sebagai Best Announcer.
Lee Kyu Won dari KBS memenangkan penghargaan Best Narration.
BACA JUGA: Cerita Andika Eks Kangen Band Move On dari Mantan Istrinya, Sampai Diblock!
Upacara penghargaan 45th Korean Broadcasting Awards akan digelar 3 September 2018 dan akan disiarkan secara langsung di SBS.
Pemenang penghargaan utama tahun ini akan diumumkan saat upacara penghargaan.
Ini merupakan penghargaan yang diterima oleh BTS setelah memenangkan penghargaan di Teen Choice Awards 2018.
BTS diumumkan sebagai pemenang penghargaan kategori Choice International Artist.
BACA JUGA: 6 Momen Jonatan Christie dalam Laga Final Badminton Asian Games 2018
Untuk kategori ini, BTS berhasil menang melawan BLACKPINK, EXO, GOT7, Super Junior, dan CNCO.
Selain itu, ARMY juga berhasil memenangkan penghargaan Choice Fandom.
Belum lama ini BTS comeback dengan album Love Yourself: Answer dan MV IDOL.
BTS juga akan segera berkeliling dunia untuk konser tur bertajuk Love Yourself.
BACA JUGA: Big Hit Entertainment Beri Pernyataan Soal Penampilan BTS di The Ellen DeGeneres Show
Mereka sudah memulai konser tersebut pada 25 dan 26 Agustus 2018 di Olympic Stadium, Seoul, Korea Selatan.
Mereka akan mengunjungi beberapa kota besar seperti LA, Oakland, Fort Worth, Hamilton, Citi Field, Chicago, London, dan masih banyak lagi.
Sekali lagi selamat kepada BTS! (*)
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Penulis | : | Novita Nesti Saputri |
Editor | : | Atikah Ishmah W |