Laporan Wartawan Grid.ID, Novita Nesti Saputri
Grid.ID - Penghargaan Siaran Korea ke-45 atau 45th Korean Broadcasting Awards telah mengumumkan para pemenangnya.
45th Korean Broadcasting Awards adalah sebuah upacara penghargaan tahunan yang diadakan oleh Asosiasi Penyiar Korea.
Acara tahun ini akan diselenggarakan pada 3 September 2018.
BACA JUGA: Contek yuk Gaya Acha Sinaga, Cocok Buat Kamu yang Mau Ngampus!
Pada Senin (27/8/2018) hasil evaluasi juri diumumkan untuk penghargaan tahun ini.
201 pekerjaan di jaringan TV Korea dan 88 orang yang pernah tampil di TV dipertimbangkan untuk penghargaan ini.
Setelah melalui evaluasi, terdapat 23 pekerjaan dan 22 orang yang terpilih untuk penghargaan tahun ini.
BACA JUGA: Klarifikasi Terbaru Ely Sugigi Terkait Dirinya Mendapat Somasi dari Tessa Mariska
Dilansir Grid.ID dari Soompi, BTS berhasil memenangkan kategori Artist Award.
Mereka memenangkan penghargaan ini untuk penampilannya di program musik seperti Music Core MBC dan Music Bank KBS.
Drama Fight My Way KBS memenangkan penghargaan Best Short or Mid-Length Drama.
Sedangkan program Master in the House SBS memenangkan penghargaan Best Variety Award.
BACA JUGA: BTS Rilis Album Love Yourself, Jimin Ternyata Sempat Tak Bisa Cintai Diri Sendiri!
Cho PD's Beatles Radio MBC menerima penghargaan untuk Music Composition.
UHD dokumenter KBS berjudul Journey on Foot dianugerahi pernghargaan kategori Documentary.
Eight O'Clock News SBS mendapatkan penghargaan untuk kategori News Reporting.
BACA JUGA: Naik Shuttle Bus di GBK, Yuni Shara Bagikan Keseruan Nonton Asian Games 2018 dengan Anaknya
Unanswered Question SBS memenangkan kategori Current Affairs Reporting karena pemeriksaannya terhadap Gwangju Uprising.
Kim Eo Jun's News Factory TBS memenangkan penghargaan kategori Current Affairs Radio.
Choi Bool Am dari Korean Cuisine and Dining KBS menerima Lifetime Achievement Award.
BACA JUGA: 6 Manfaat Kesehatan Mengonsumsi Buah Stroberi, Salah Satunya Bisa Turunkan Berat Badan
Komedian dan host Park Na Rae dari program I Live Alone mendapatkan penghargaan sebagai Best Comedian.
Kam Woo Sung dari Should We Kiss First memenangkan kategori Best Actor.
Park Sun Young dari SBS mendapatkan penghargaan sebagai Best Announcer.
Lee Kyu Won dari KBS memenangkan penghargaan Best Narration.
BACA JUGA: Cerita Andika Eks Kangen Band Move On dari Mantan Istrinya, Sampai Diblock!
Upacara penghargaan 45th Korean Broadcasting Awards akan digelar 3 September 2018 dan akan disiarkan secara langsung di SBS.
Pemenang penghargaan utama tahun ini akan diumumkan saat upacara penghargaan.
Ini merupakan penghargaan yang diterima oleh BTS setelah memenangkan penghargaan di Teen Choice Awards 2018.
BTS diumumkan sebagai pemenang penghargaan kategori Choice International Artist.
BACA JUGA: 6 Momen Jonatan Christie dalam Laga Final Badminton Asian Games 2018
Untuk kategori ini, BTS berhasil menang melawan BLACKPINK, EXO, GOT7, Super Junior, dan CNCO.
Selain itu, ARMY juga berhasil memenangkan penghargaan Choice Fandom.
Belum lama ini BTS comeback dengan album Love Yourself: Answer dan MV IDOL.
BTS juga akan segera berkeliling dunia untuk konser tur bertajuk Love Yourself.
BACA JUGA: Big Hit Entertainment Beri Pernyataan Soal Penampilan BTS di The Ellen DeGeneres Show
Mereka sudah memulai konser tersebut pada 25 dan 26 Agustus 2018 di Olympic Stadium, Seoul, Korea Selatan.
Mereka akan mengunjungi beberapa kota besar seperti LA, Oakland, Fort Worth, Hamilton, Citi Field, Chicago, London, dan masih banyak lagi.
Sekali lagi selamat kepada BTS! (*)
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Penulis | : | Novita Nesti Saputri |
Editor | : | Atikah Ishmah W |