Rupanya hal itu dikarenakan stadion utama GBK yang masih dipakai untuk pertandingan cabang olahraga atletik.
"Panggung #closingceremonyasiangames2018 ini hanya dibangun dalam 1 hari karena berapa hari sebelumnya Stadion GBK ini masih dipakai untuk pertandingan atletik. Dress rehearsal atau gladi bersihnya pun juga hanya 1 hari," tulis Wishnutama dalam kolom caption.
Hujan deras memang mengguyur kawasan GBK sedari dua jam sebelum acara dimulai, bahkan sampai acara dimulai pun hujan masih terus membasahi lapangan yang ditutupi kain hitam dan putih itu.
Wishnutama pun mengungkpakan dengan segala keterbatasan yang ada itu, semoga perhelatan closing ceremony Asian Games 2018 tadi malam tidak mengecewakan.
"Beberapa saat sebelum acara dimulai hujan deras pula sampai dimulainya acara, tetapi kita putuskan the show must go on air tepat waktu. Semoga dengan keterbatasan ini pegelaran #closingceremonyasiangames2018 tidak mengecewakan. Aamiin YRA," tutup Wishnutama.
(*)
Penulis | : | Dianita Anggraeni |
Editor | : | Dianita Anggraeni |