Jika sakit kepala biasa akan hilang dengan cepat. Santosh Kesari, MD, PhD, ahli onkologi-neuro California menjelaskan sakitn kepala karena tumor akan cenderung memburuk dari waktu ke waktu.
”Rasa sakit ini dapat sangat bervariasi terlepas dari ukuran atau tingkat pertumbuhan tumor,” ujarnya.
BACA JUGA : Tangis Ibunda Jonatan Christie Saat Ceritakan Anaknya Membangun Rumah
Walau ditegaskan tidak ada jenis sakit kepala khusus yang dapat memprediksi apakah seseorang memiliki tumor otak atau bukan.
Kuncinya adalah untuk waspada terhadap sakit kepala berkelanjutan dan jangan mudah untuk minum obat-obatan yang dijual bebas.
3. Kehilangan ketajaman penglihatan
Penglihatan mulai tidak jelas? Jangan dianggap remeh.
Salah satu dari gejala tumor otak yang tak sering disadari ialah turunnya kualitas penglihatan.
"Gejala khusus dari gangguan penglihatan perifer ini dikenal sebagai bitemporal hemianopsia," kata Christopher Carrubba, MD, co-director pendidikan kedokteran di Med School Tutors.
"Kami sering melihat gejala ini dengan tumor hipofisis yang menekan chiasm optic, atau bagian dari jalur visual,” lanjutnya.
BACA JUGA : Pada 2025 Dolar Diprediksi Melemah, Mata Uang ini yang Justru Kuat
4. Berkurangnya kualitas fungsi tubuh
Source | : | Nova |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ngesti Sekar Dewi |