Laporan Wartawan Grid.ID, Novita D Prasetyowati
Grid.ID - Penggunaan smartphone semakin hari semakin terus bertambah.
Oleh karena itu, tidak sedikit produsen smartphone hadir dengan brand baru.
Salah satu produsen smartphone yang merilis brand baru adalahh OPPO.
Baca Juga : Akhirnya, Aplikasi YouTube Kids Tersedia di Indonesia, Orangtua Wajib Download!
Dilansir Grid.ID dari laman kompas.com, pada 15 Mei 2018 lalu, OPPO resmi mengeluarkan brand Realme 1.
Brand tersebut tentu menjadi penanda ponsel pertama di bawah naungan Realme.
Realme 1 tampaknya mencuri banyak perhatian publik dan baru dirilis di India.
Sekilas desainnya tampak seperti Oppo A3.
Tampak bingkau yang menonjol di atas display "notch".
Realmi 1 dijual seharga 8.000 rupe (sekitar Rp1,6 juta) hingga 15.000 rupee (Rp3,1 juta).
Bahkan meski tergolong ponsel baru, Realme 1 telah mengusung teknologi kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) yang digunakan untuk melakukan beberapa pekerjaan yang dilakukan manusia.
Baca Juga : Astaga! Rupiah Melemah, Dua Ponsel Asal Amerika Ini Malah Tawarkan Harga Tinggi
Beberapa fitur yang bisa terbantu dengan adanya AI antara lain, kamera ponsel dapat mendeteksi objek dengan lebih baik, penerjemah real-time tanpa internet, membantu tugas harian (menyalakan bluetooth, alarm, nada dering, menutup aplikasi yang berjalan di background tiap beberapa jam).
Sukses dengan luncuran Realmi 1, belum lama ini brand Realme kembali meluncurkan ponsel Realme 2 pada Selasa, 04/09/2018.
Tampaknya Realme 2 kembali mendulang kesukesan di pemasaran.
Pada penjualan online pertama di India, Realme 2 ludes terjual 20.000 unit dalam waktu 5 menit melalui mekanisma flash sale di e-commerce lokasl India.
#Realme2 has achieved a new record by selling 2 Lakh units in 5 minutes! Thank you for being #ANotchAbove with us.
— Realme (@realmemobiles) September 4, 2018
Stay tuned for our next sale at 12PM, 11th Sep: https://t.co/3VB2MdI4Bl pic.twitter.com/rXltJkg1Aj
Realme 2 memiliki berbekal tiga kamera, dua di belakang.
Resolusi kamera belakang tersebut yaitu 13 MP dan 2 MP.
Tak hanya itu, sistem operasi yang digunakan adalah Android Oreo dengan kapasitas baterai 4.230 mAh.
Baca Juga : Siapa Sangka Hotel Mewah ini Dulunya Bekas Galian Tambang di China
Realme 2 diketahui dibandrol dengan harga 8.990 ruppe (sekitar Rp1,8 juta) untuk RAM 3 GB dan penyimpanan 32 GB.
Sementara untuk RAM 4 GB dengan penyimpanan internal 64 GB dijual dengan harga 10,990 rupee (sekitar Rp2,3 juta).
Dengan harga yang tergolong murah dan kapasitas yang mumpuni, pantas saja brand baru tersebut menjadi banyak diminati. (*)
Penulis | : | Novita |
Editor | : | Widyastuti |