Laporan Wartawan Grid.ID, Andika Thaselia Prahastiwi
Grid.ID - Apa urusannya antara kepintaran dan tidur?
Sebenarnya, kalau dirunut-runut, istirahat yang cukup akan mampu meningkatkan kemampuan otak seseorang.
Walaupun otak tetap bekerja saat manusia tidur, namun organ tubuh vital ini tak terforsir seperti ketika manusia bangun dan aktif melakukan beragam aktivitas.
Dan kalau kamu ingin bertambah pintar setelah bangun tidur, tidur saja tidak cukup.
Baca Juga : Inilah 5 Efek Samping Pemakaian Alat Kontrasepsi , Cek Dulu yuk!
Ada beberapa hal yang harus kamu lakukan agar menjadi lebih pintar ketika bangun tidur nanti.
1. Dengarkan suara air mengalir
Suara air mengalir dikenal juga dengan istilah 'pink noise'.
Maksudnya, frekuensi getaran yang dihasilkan suara ini cukup rendah, namun punya efek yang kuat untuk meningkatkan performa otak.
Baca Juga : Cari Tahu Lebih Dalam Soal Sakit Kepala Hormonal, Sering Terjadi pada Wanita loh!
Melansir laman Reader's Digest, penelitian mengenai pink noise ini pertama kali dilakukan oleh Northwestern University dan kemudian dipublikasikan di jurnal 'Frontiers in Human Neuroscience'.
Penelitian menunjukkan bahwa ketika orang dewasa mendengarkan pink noise, skor mereka dalam melakukan tes memori keesokan harinya akan meningkat.
2. Meletakkan aromaterapi di kamar tidur
Aromaterapi selain membuat tidurmu makin nyenyak, ternyata juga terbukti bisa meningkatkan kemapuan otak.
Baca Juga : Bau Badan Berubah Saat Berdekatan dengan Pasien yang Sakit, Berikut Penjelasannya
Efeknya sama seperti pink noise yang disebutkan di poin pertama.
Aromaterapi yang disarankan adalah wangi bunga mawar, kayu manis, serta lavender.
3. Jangan makan sebelum tidur
Selain membuat berat badanmu bertambah, ternyata makan sebelum tidur juga bisa membuat seseorang menjadi kurang cerdas.
Baca Juga : Memasak dengan Batu Bara dan Kayu Tingkatkan Risiko Kematian, Ada Penelitiannya nih
Protein dalam makanan yang kamu konsumsi bisa berdampak pada penyumbatan hippocampus.
Hippocampus adalah bagian otak yang bertanggung jawab terhadap kemampuan memori seseorang.
4. Belajar sebelum tidur
Seperti kata guru-guru waktu kita sekolah dulu, belajar sebelum tidur ternyata bisa membuat seseorang menjadi lebih pintar.
Baca Juga : Infeksi Langka Menjangkit Pengguna Lensa Kontak, Bahaya Banget nih!
Menurut penelitian yang dilakukan oleh PLOS ONE, seseorang yang menggunakan otaknya untuk aktivitas belajar pada pukul 21.00 akan mampu mengingat pelajaran tersebut lebih optimal keesokan harinya.
Bukan hanya belajar pelajaran saja, kamu bisa melakukannya dengan membaca majalah, novel, atau buku-buku ilmu tertentu yang menjadi hobimu.
Terapkan 4 trik tersebut malam ini, dan coba cek apakah kamu benar-benar lebih pintar keesokan harinya! (*)
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Source | : | Reader's Digest |
Penulis | : | Andika Thaselia |
Editor | : | Andika Thaselia |