Mantan vokalis band Drive itu tak menyalahkan insiden sebagai kesalahan perorangan saja, namun baginya Edy Rahmayadi perlu mengambil langkah inisiatif untuk menghentikan insiden itu agar tak terulang kembali.
Anji juga berharap agar ke depannya tak ada lagi peristiwa pilu tersebut.
Baca Juga : Walau Seharga Rp 19,5 Triliun, Rumah Gedongan Termahal di Dunia Ini Hanya Dihuni 5 Orang Saja
"Berlebihan jika orang menyalahkan Insiden Jakmania adalah kesalahan Anda seorang. Tapi saya setuju, jika Anda harus berusaha lebih keras mengajarkan penggemar Sepakbola di Indonesia supaya lebih lunak perangainya apalagi yang mengarah pada tindakan anarkis. Karena hal ini sudah berlangsung bertahun-tahun. Sebagai Ketua PSSI, Anda punya kemampuan besar untuk mengubah mental mereka.
Ajari mereka, Pak.
.
Ini kritik dari saya sebagai salah satu Masyarakat Indonesia yang suka jika mental suporter olahraga di Indonesia membaik. Jangan sampai kejadian rusaknya GBK menjelang pelaksanaan Asian Games, atau insiden yang sampai mengakibatkan kematian, terjadi lagi.
.
Terima kasih, Bapak @edy_rahmayadi," lanjut Anji.
Baca Juga : Gandhi Fernando dan Lucinta Luna Putus Hubungan, ini 4 Momen Keakraban Mereka Dulu di Instagram
Tak heran jika unggahan Anji tersebut juga mendapatkan beragam tanggapan.
Banyak dari mereka menyayangkan tidak adanya transparansi tindakan yang diambil Ketua Umum PSSI tersebut.
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Atikah Ishmah W |