Hal ini terbukti di bidang transportasi Jakarta yang mencatat sejarah baru.
Pasalnya, pada tanggal 8 Oktober 2018, untuk pertama kali 11 operator angkutan kecil bekerja sama dengan angkutan umum yang disiapkan pemprov sebagai satu kesatuan.
Asal Kata Jak Lingko
Tak hanya itu, Anies juga tampak menjelaskan makna pemilihan nama Jak Lingko.
Lingko merupakan sebuah sistem pembagian sawah yang berbentuk jejaring seperti laba-laba di Kabupaten Manggarai, Flores.
Baca Juga : Admin Twitter Anies Baswedan Koreksi Salah Tulis Panjang Trotoar Sudirman-Thamrin 43 Ribu Meter
Anies Baswedan tidak ingin menyerap dari bahasa asing karena ingin mencoba dari bahasa Indonesia yang kaya.
Bahasa Indonesia memiliki kekayaan karena ditopang oleh 700 bahasa daerah.
Selain itu, kata Lingko juga dekat dengan bahasa Inggris, yaitu Link yang bermakna ketersambungan.
Lingko menggambarkan proses pembagian jejaring seperti makna dari mode transportasi di Jakarta.
Source | : | twitter anies baswedan,youtube anies baswedan |
Penulis | : | Novita Desy Prasetyowati |
Editor | : | Novita Desy Prasetyowati |