Pangeran Harry sering mengeluh pada ibunya, setiap kali mereka mengunjungi nenek buyut (ibu Ratu Elizabeth II) di Clarence House, William selalu diminta duduk di samping sang nenek buyut.
Harry merasa perbuatan itu tak adil untuknya.
"Sebagai balasannya, Diana mencurahkan lebih banyak cinta dan perhatiannya ke Harry," kata Richard Kay.
Baca Juga : Dirumorkan Berselingkuh dari Putri Diana, Pangeran Charles: Tidak Ada Kebenaran dalam Spekulasi Itu
Tahun 2007, saat 10 tahun peringatan kematian Putri Diana, Pangeran Harry menceritakan masa-masa indah yang dihabiskan bersama ibunya semasa hidup.
Harry ingat, ibunya kerap membawa dirinya dan William ke bioskop, mengajak mereka ke pedesaan, dan lain sebagainya.
Meski begitu, Diana berupaya keras menjaga anak-anaknya agar tak menjadi sorotan publik saat itu.
"Ibu saya sangat menginginkan privasi saat dirinya menjadi sosok ibu, saat sedang bersama kami (Harry dan William) di luar tugas kerajaan," ungkap Pangeran Harry.
(*)
Source | : | express.co.uk |
Penulis | : | Hastin Munawaroh |
Editor | : | Hastin Munawaroh |